Berita

Koordinasi Tim Protokoler dan Organisasi Kemahasiswaan Unikom Sambut Pelaksanaan Wisuda Semester Ganjil T.A 2017/2018

BANDUNG, UNIKOM- Jelang pelaksanaan Wisuda Semester Ganjil Tahun Akademik 2017/2018, Direktur Humas dan Protokoler Unikom, Dr. Desayu Eka Surya, S.Sos.,M.Si mengadakan pertemuan dengan para koordinator Tim Protokoler Unikom sebagai upaya persiapan guna mendukung kelancaran dan kesuksesan salah satu agenda besar yang diselenggarakan oleh Unikom. Pertemuan yang digelar di Ruang L.030 Smart Building Unikom, Jumat (23/3) dibuka oleh Wakil Ketua Pelaksana Wisuda Tahun Akademik 2017/2018, Tatan Tawami, S.S.,M.Hum untuk selanjutnya diawali pengarahan dari Direktur Humas dan Protokoler Unikom.

Melalui kesempatan tersebut, Desayu mengucapkan terima kasih atas kehadiran para koordinator atau yang mewakili dari masing-masing bidang di Tim Protokoler Unikom. Berbekal evaluasi dari pelaksanaan wisuda sebelumnya yang dijadikan sebagai fact finding dan rekomendasi, maka para koordinator kembali diingatkan untuk mempersiapkan rencana kerja sebaik mungkin serta membangun sinergi dan kerjasama dengan pihak internal maupun eksternal Unikom guna kelancaran kegiatan tersebut. Dengan harapan, Tim Protokoler senantiasa memberikan pelayanan terbaiknya bagi Civitas Akademika Unikom, khususnya jajaran pimpinan, para wisudawan serta orang tua wisudawan yang berbahagia saat itu.

Selanjutnya, rapat koordinasi yang dipimpin oleh Ketua Pelaksana Wisuda Tahun Akademik 2017/2018, Agus Riyanto, M.T, memberikan kesempatan kepada setiap koordinator bidang untuk menyampaikan persiapan yang telah atau akan dilakukan dalam menyambut Wisuda Semester Ganjil TA 2017/2018. Adapun bidang tersebut, diantaranya: 1) Bendahara; 2) Kesekretariatan; 3) Sie Acara; 4) Sie Ijazah dan Transkip; 5) Sie Perlengkapan; 6) Sie Konsumsi; 7) Sie Dokumentasi; 8) Sie Presentasi/Slide; 9) Sie Keamanan; 10) Sie VIP dan Guru Besar; 11) Sie Penerima Tamu; 12) Sie Kemahasiswaan; dan 13) Sie Transportasi.

Tidak hanya dihadiri Tim Protokoler Unikom, pertemuan tersebut juga mengundang perwakilan organisasi kemahasiswaan Unikom terkait, yakni Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Korps Protokoler Mahasiswa (KPM), Saung Budaya (Sadaya), Paduan Suara Mahasiswa (PSM), dan Korps Sukarela Palang Merah Indonesia (KSR-PMI) Unikom. Hal ini bertujuan untuk membangun kerjasama yang efektif, sehingga mendukung kesuksesan pelaksanaan wisuda maupun penerimaan mahasiswa baru di Unikom.

Usai pemaparan dari masing-masing bidang, pertemuan yang berlangsung pukul 13.00-15.30 WIB diakhiri pembacaan doa guna kelancaran persiapan yang dilakukan oleh kepanitiaan di Tim Protokoler Unikom dan organisasi kemahasiswaan Unikom dalam menyambut Wisuda Semester Ganjil TA 2017/2018. (Direktorat Hms & Pro)