Berita

Prodi Akuntansi S1 dan D3 Unikom: Pembekalan Calon Lulusan agar Siap Bersaing di Dunia Kerja

BANDUNG, UNIKOM- Program Studi Akuntansi S1 dan D3 Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unikom mengadakan “Pembekalan Calon Lulusan Tahun Akademik 2018/2019 (Program Temu Alumni)” di Auditoroium Miracle Unikom, Rabu (26/6/2019). Kegiatan yang diikuti seluruh mahasiswa semester 6 dan 8 Prodi Akuntansi S1 dan mahasiswa semester 6 Prodi Akuntansi D3, merupakan agenda rutin tahunan guna memberikan gambaran secara nyata kepada calon lulusan dalam berkompetisi memperoleh peluang kerja maupun berwirausaha di luar kampus pasca kelulusan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua Prodi Akuntansi S1, Dr. Siti Kurnia Rahayu,SE.,M.Ak., CA, sekaligus sebagai penganggung jawab kegiatan, Ketua Prodi Akuntansi D3, Dr. Adeh Ratna Komala, S.E.,M.Si. sebagai Ketua Pelaksana, serta jajaran dosen dan sekretariat di lingkungan Prodi Akuntansi Unikom. Guna menambah wawasan dan mematangkan kesiapan calon lulusan, para Ketua Prodi Akuntansi S1 dan D3 pun memberikan arahan dan motivasi kepada mahasiswa tingkat akhir terutama dalam menyekesaikan tugas akhir dan skripsi.

Adeh menuturkan, kegiatan ini dapat memberikan motivasi lebih kuat kepada para mahasiswa untuk menyelesaikan kewajibannya serta memperkaya kemampuan akademik berbasis kompetisi salah satunya dengan mengikuti ujian sertifikasi. Hal ini penting dilakukan karena dapat memberikan outcome penyerapan lulusan Prodi Akuntansi di dunia kerja lebih dari 80% di bidang Akuntansi dengan masa tunggu kurang dari tiga bulan.

Hal ini pun dibuktikan dengan kehadiran salah satu alumni Prodi Auntansi Unikom, Muhamad Zaka, S.E, yang kini bekerja sebagai Staf Accounting di RSIA Al-Ihsan Bandung. Zaka pun membagikan pengalamannya kepada peserta yang tidak lain adalah juniornya di Prodi Akuntansi Unikom. Menurutnya, calon lulusan Prodi Akuntansi harus membekali diri dengan berbagai kompetensi di bidang akuntansi dan ICT. Hal ini diperlukan agar lulusan mampu bersaing di dunia kerja. 

“…umumnya pegawai baru diberikan on the job trainning terlebih dahulu, selanjutnya apabila sumber daya manusia ini memiliki kesiapan mumpuni maka tidak akan ada kesulitan yang berarti untuk beradaptasi dengan iklim dan budaya perusahaan yang masih baru bagi para lulusan.,” ujar Zaka. Tentuntya, kekuatan do’a menjadi hal yang tidak boleh dilupakan agar ditempatkan pada tempat yang sesuai dengan kompetensi serta mendapat lingkungan kerja yang kondusif.  

Sebelum mengakiri kegiatan tersebut, Ketua Prodi Akuntansi S1 pun menambahkan agar para peserta tetap berkomitmen menjaga nama baik almamater setelah lulus nanti. Salah satunya dengan berperilaku santun dalam melaksanakan pekerjaannya. Tak lupa, pihak Prodi Akuntansi mengharapkan para lulusan tetap menjalin hubungan bai dengan prodi guna memberikan informasi yang bermanfaat.  Hal ini akan menjadikan bahan evaluasi bagi prodi dalam melakukan upgrade kurikulum sehingga para lulusannya selalu siap meghadapi dunia kerja sekaligus memberikan insight yang bermanfaat bagi adik tingkatnya mengenai informasi pekerjaan. (Direktorat Hms & Pro)