Berita

Seminar Unikom Career Days 2019: Bangun Kepercayaan Diri Hadapi Dunia Kerja

BANDUNG, UNIKOM- Universitas Komputer Indonesia (Unikom) melalui Divisi Bimbingan Konseling dan Career Center menggelar Seminar dengan tema “Find Your Career and Get a Bright Future” Senin (29/4/2019). Seminar yang berlangsung di Auditorium Miracle Kampus I Unikom merupakan kegiatan pembuka dari rangakaian Unikom Career Days 2019 yang diikuti ± 200 peserta baik kalangan mahasiswa ataupun lulusan Unikom.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Wakil Rektor III Bidang Inovasi, Pengembangan, Aset dan Kerjasama Unikom Dr. Ir. Herman Soegoto MBA., guna memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan. Menurutnya seminar ini membuka peluang bagi para peserta dalam memperoleh pengetahuan yang lebih luas, khususnya terkait mempersiapkan berbagai persyaratan lamaran pekerjaan. “...selain membuat cv atau surat lamaran menarik dan unik, hal lain yang harus dimiliki oleh pelamar agar dilirik perusahaan ialah percaya diri, memiliki tujuan ke depannya, bertanggung jawab atas apa yang dilakukan, motivasi untuk terus belajar dan berani melangkah,” tuturnya.

Seminar yang berlangsung dalam dua sesi, diawali pembahasan terkait “Digital System in Finance Industry” oleh Achmad Fachrudin dan Ratna Meisa (Perwakilan PT Multipolar Technology). Seperti diketahui selain melengkapi persyaratan administratif, proses melamar pekerjaan juga akan dihadapkan pada beberapa tahap seleksi salah satunya wawancara. Atas dasar itulah, seminar ini turut membahas tentang “Strategi Menjalani Tes Wawancara dengan Nyaman” oleh Team Dale Carneige.

Menurut Ketua Divisi Bimbingan Konseling dan Career Center Unikom, Dr. Lilis Puspitawati SE., M.Si., Ak.CA, Unikom Career Days 2019 telah agenda rutin yang diadakan setiap tahunnya. Tahun ini memasuki pelaksanaan yang kesembilan dan berhasil menggandeng ± 25 perusahaan untuk berpartisipasi dalam gelaran Jobfair Unikom. “…semoga peserta yang hadir dapat memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin untuk memperluas wawasan sebelum berkecimpung di dunia kerja,” pungkas Lilis. (Direktorat Hms & Pro)