Berita

Informasi Pengiriman Dokumen Wisudawan Semester Genap Tahun Akademik 2019/2020

Kami dari UPT Sosial Media UNIKOM, menyampaikan informasi terkait proses pengiriman Dokumen kepada Wisudawan UNIKOM semester genap tahun akademik 2019/2020.

Berdasarkan informasi yang kami terima dari Direktorat Biro Administrasi Umum dan Kerjasama UNIKOM, perlu diketahui bahwa dokumen yang akan dikirimkan kepada Wisudawan semester genap tahun akademik 2019/2020 diantaranya :

1. Ijazah (legalisir)
2. Transkrip (legalisir)
3. SKPI (Sertifikat Kompetensi Pendamping Ijazah)
4. Flashdisk yang berisi buku Wisuda
5. Foto Wisuda

Keseluruhan dokumen tersebut sudah terselesaikan dan saat ini kami sedang melakukan proses pengemasan semua dokumen tersebut termasuk foto wisuda yang sudah selesai untuk dikirimkan pada minggu ini.

Perlu kami sampaikan tahapan dalam memproses dokumen tersebut terutama foto wisudawan, proses pengiriman video dari para wisudawan yang semula di jadwalkan harus kami perpanjang karena masih sedikitnya para wisudawan yang mengirimkan video tersebut. Setelah prosesi wisuda dilaksanakan, kami harus memotong video tersebut untuk kami serahkan ke pihak yang menangani foto wisudawan dan hal tersebut memakan waktu yang cukup lama karena banyaknya wisudawan yang harus kami edit, selanjutnya baru potongan video tersebut kami serahkan kepada vendor foto untuk masuk ke dalam proses pencetakan.

Untuk itu kami mohon maaf atas adanya keterlambatan tersebut, sampai saat ini kami terus mengupayakan agar seluruh dokumen dapat dikirimkan secepatnya.

Terimakasih, hormat kami
UPT Sosial Media, Direktorat PTSI UNIKOM