Berita

Komik Karya Dosen DKV Unikom Resmi Menyapa Publik

BANDUNG, UNIKOM- Bertempat di Auditorium Miracle Unikom, komik berjudul ‘Black Metal Istiqomah’ karya dosen Program Studi Desain Komunikasi Visual (DKV) Unikom, Achmad Deptian Djenuari Rizky, M.Ds, resmi diluncurkan di hadapan publik khususnya mahasiswa DKV Unikom pada kegiatan ‘Bercanda Ilmu’, Senin (12/3). Karya tersebut menceritakan kisah pertama kali sang tokoh utama bernama ‘Varokah’ yang bertaubat dari dunia kegelapan dan beradaptasi dengan dunia baru pasca bertaubat serta dikemas apik hingga mampu merangkum alur cerita saat Varokah mempelajari kembali ilmu akhlak dan adab dalam islam.

Seperti dikatakan Sofyan Alvian selaku Ketua Pelaksana bahwa salah satu inspirasi sang penulis lahir dari kalangan generasi muda saat ini yang telah menemukan jalan hidupnya khususnya melalui berbagai ‘gerakan pemuda’. Sehingga pihaknya mengemas kegiatan ini dengan nuansa santai untuk memberi kesempatan kepada ± 300 peserta yang hadir agar dapat berdiksusi langsung dengan penulis komik melalui sesi seminar yang dipandu oleh Kankan Kasmana, S.Sn.,M.Ds, dengan menghadirkan sang penulis juga penerbit komik tersebut dari Salam Books yakni Sdr. Iwan Darmawan Sutarsa. “…konsep hijrah yang disajikan dalam komik tidak hanya sekedar tren tetapi bagaimana seseorang bisa tetap istiqomah sekalipun tren tersebut telah hilang,” ujar Iwan.

Mengenai ‘Bercanda Ilmu’ yang berarti berbincang dan tertawa perihal ilustrasi, media dan buku, adalah kegiatan yang digagas oleh Prodi DKV bekerja sama dengan Himpunan Mahasiswa DKV Unikom, serta memiliki keterkaitan dengan mata kuliah ilustrasi. Dalam hal ini, Ambarsih Ekawardhani, M.Sn. selaku Dosen Koordinator Ilustrasi Prodi DKV Unikom mengharapkan agar para mahasiswa memperoleh wawasan yang lebih luas dan melihat komik sebagai bagian dari perjalanan maupun sejarah serta menilik sisi lain penerbit dalam memutuskan sebuah karya yang layak atau tidak untuk disebarluaskan.

Hal senada juga diungkapkan oleh Gema Arifrahara, S.Sn.,M.Ds selaku Sekretaris Prodi DKV Unikom saat menyampaikan sambutannya, bahwa kesempatan ini menjadi sarana bagi mahasiswa untuk mengetahui dan menambah wawasan di bidang ilustrasi dan segala sesuatu yang berkaitan dengan graifk desain, sehingga diharapkan dapat memberikan inspirasi yang nantinya diimplementasikan menjadi sebuah hal positif. 

Selain peluncuran buku dan seminar, kegiatan pun diisi dengan penampilan Sdr. Irfan Nur Hakim (Beatbox Syariah) yang semakin memeriahkan kegiatan Bercanda Ilmu. “…semoga mahasiswa Unikom semakin antusias untuk berpartisipasi pada setiap kegiatan-kegiatan positif yang diadakan oleh sesama civitas akademikanya dan bisa memaknai ilmu yang diperoleh dari kegiatan kali ini,” pungkas Sofyan.