Berita

Seminar Nasional Himpunan Mahasiswa Manajemen Unikom: Pentingnya Moralitas di Era Revolusi Industri 4.0

BANDUNG, UNIKOM- Bertempat di Auditorium Miracle Kampus I Unikom, Himpunan Mahasiswa Manajemen mengadakan Seminar Nasional dengan tema “Mengembangkan Moral dan Menjadi Generasi Milennial Unggul di Era Revolusi Industri 4.0'. Seminar yang berlangsung pada Sabtu (29/6/2019), dihadiri Ketua Program Studi Manajemen Unikom, Dr. Lita Wulantika, S.E.,M.Si, dan jajaran dosen di lingkungan Program Studi Manajemen Unikom.

Agenda inti seminar yang menjadi kegiatan rutin Himpunan Mahasiswa Manajemen, diisi pemaparan materi oleh sejumlah narasumber kompeten yang hadir dari berbagai bidang, yakni Oyib Ferdiasyah M. Pd (HRM The Jayakarta Suites Hotel) dan Isman Rahmani Yusron, S. Pd., MA  Magister Psikolog Universitas Gadjah Mada). Seminar tersebut juga mengundang Duta Besar Jepang untuk Indonesia, Ishii Masafumi dan Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Jawa Barat, Dr. H. Muhammad Solihin, M. Si.

Melansir laman official Instagram @persbirama, dalam materi Isman Rahmani Yusron, individu di era Revolusi Industri 4.0 dituntut harus cerdas beradaptasi dalam dunia sosial yang kompleks. Seperti kehidupan di dunia sosial media yang berbeda dengan dunia nyata, dimana seseorang yang kurang dapat beradaptasi dalam dunia nyata maka lambat laun setiap individu akan kehilangan moralitasnya.

Seperti disampaikan oleh Sdri. Linda selaku Ketua Pelaksana, melalui kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pembelajaran khususnya kepada generasi muda mengenai moralitas. Linda menjelaskan, aktualisasi diri penting dilakukan salah satunya untuk memperbaiki perilaku yang akan memunculkan moralitas diri setiap individu. Sehingga ketika memasuki dunia kerja, mahasiswa tidak hanya mengandalkan kemampuan akademik saja tetapi bagaimana moral yang diwujudkan dalam kejujuran dan integritas. (Direktorat Hms & Pro)