Berita

Stadium General Program Studi Teknik Komputer Unikom

BANDUNG, UNIKOM- Himpunan Mahasiswa Teknik Komputer (Hima Tekkom) bekerja sama dengan Program Studi Teknik Komputer Unikom mengadakan kegiatan ‘Stadium General 2017’ yang dilaksanakan pada Senin (16/10) pukul 09.00 WIB di Auditorium Miracle Unikom. Kegiatan yang diikuti 82 mahasiswa baru Prodi Teknik Komputer Tahun Akademik 2017/2018 bertujuan untuk memperkenalkan kurikulum, tata tertib perkuliahan, hingga sistem belajar-mengajar di Prodi Teknik Komputer.

Kegiatan yang diinisiasi oleh Divisi Organisasi dan Kepemimpinan Hima Tekkom turut dihadiri oleh Ketua Prodi Teknik Komputer, Dr. Wendi Zarman, M.Si sekaligus sebagai pemateri, Sekretaris Prodi Teknik Komputer, John Adler, M.Si, serta para dosen di lingkungan Prodi Teknik Komputer Unikom. Menurut M. Anggi Lukmanul Hakim selaku Ketua Pelaksana, stadium general yang menjadi agenda rutin tahunan merupakan salah satu sarana mahasiswa baru untuk dapat mengerti, memahami, dan menerapkan isi materi yang disampaikan, sehingga diharapkan mereka lebih siap menjalani proses perkuliahan di Prodi Teknik Komputer Unikom serta mampu mencapai hasil terbaik selama menjalani perkuliahan tersebut. (Direktorat Hms & Pro)