Berita

Direktur Penelitian Pengabdian Pemberdayaan Masyarakat (DP3M) Unikom Adakan Sosialisasi Penerimaan Penelitian Internal Unikom Tahun 2021

BANDUNG, UNIKOM - Rabu, 7 April 2021 Direktur Penelitian Pengabdian Pemberdayaan Masyarakat (DP3M) Unikom adakan kegiatan Sosialisasi Penerimaan Penelitian Internal tahun 2021. Pukul 13.00 WIB melalui media Zoom Meeting. Pada kegiatan tersebut turut hadir Direktur Penelitian Pengabdian Pemberdayaan Masyarakat (DP3M) Unikom Dr. Wendi Zarman, M.Si. dan Para Dosen dilingkungan Unikom.

Wendi Zarman mengatakan bahwa Sosialisasi Penerimaan Penelitian Internal Tahun 2021 akan menerapkan sistem pengusulan secara online bahkan, nanti dalam penyeleksian dan evaluasi nya pun akan menggunakan sistem secara online, Sosialisasi hari ini akan membahas dua hal yang pertama yang akan saya bahas mengenai Sosialisasi Skema Penelitian Internal dan yang kedua akan disampaikan oleh Angga Setiyadi, S.Kom., M.Kom mengenai Sistem Pengusulan Online. Terdapat empat skema penelitian menurut Wenzi Zarman yaitu 1) Skema Penelitain Dasar, 2) Skema Penelitian Terapan, 3) Skema Penelitian Kerjasama dan 4) Skema Penelitian Kompetisi. Ada beberapa catatan yang harus diperhatikan dalam penelitian 1) Penelitian diharapkan menghasilkan karya yang bermutu dan bermanfaat, 2) Pendanaan penelitian bersifat kompetitif (tidak menjamin semua akan didanai), 3) Dosen hanya boleh terlibat maksimal dalam 2 penelitian (satu sebagai ketua dan satu sebagai anggota), 4) Percairan dana awal 50%, sisanya setelah luaran penelitian di penuhi, 5) biaya penerbitan artikel, buku, dan HKI diluar biaya penelitian, 6) Pada penelitian kerjasama, ketua penelitian adalah dosen Unikom, ada dokumen perjanjian kerjasama.”ujarnya

Angga Setiyadi memaparkan tentang mengenai Sistem Pengusulan Online dan website sistem pengajuan penelitian internal Unikom. Menurutnya sistem penelitian internal adalah sistem yang digunakan untuk mengajukan proposal penelitian oleh dosen di lingkungan Unikom, rujukan alur dan proses bisnis sistem penelitian internal berdasarkan buku panduan penelitian Unikom tahun 2021, Angga Setiyadi menjelaskan juga tentang alur sistem pengajuan penelitian internal yang ada di Unikom 1) Peneliti mengajukan penelitiannya di dalam sistem, 2) Hasil pengajuan akan ditinjau oleh operator DP3M, 3) Hasil pengajuan akan di review oleh reviewer dari DP3M.

Sosialisasi Penerimaan Penelitian Internal tahun 2021 yang diikuti oleh para dosen di lingkungan Unikom berjalan lancar dan antusias dari para peserta mengikuti sosialisasi tersebut, dibuktikan dengan banyak nya pertanyaan dari para peserta, Wendi Zarman berharap bahwa para dosen di lingkungan Unikom berkenan mengajukan usulan penelitian, mari ramaikan penelitian di Unikom dan mudah mudahan ini membawa kebaikan untuk kita semua pada umumnya dan secara khusus untuk menjadikan Unikom lebih baik pada masa yang akan datang. (Direktorat Hsm & Pro).