Berita

Ketua Divisi Cisco Unikom Berikan Pelatihan Bidang IT di SMK Negeri 1 Batam

BANDUNG, UNIKOM- Ketua Divisi Cisco Unikom juga sebagai Dosen Program Studi Sistem Informasi Unikom, Angga Friyanto, S.Kom, hadir sebagai pemateri pada pelatihan guru dan siswa yang diadakan di SMK Negeri 1 Batam Provinsi Kepulauan Riau. Kegiatan yang berlangsung sejak 22-29 Desember 2017, bertujuan untuk meningkatkan kompetensi seluruh tenaga pendidik (guru) dan empat siswa/I terpilih dari Program Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) SMK Negeri 1 Batam, khususnya pada bidang IT Network System (Cisco) dan System Server Administration (Windows Server & Linux Debian Server).

Pelatihan yang dikemas secara efektif selama lima hari berturut-turut, digelar dalam bentuk pemaparan teori dan praktik secara langsung. “…teori dan praktik dilakukan setiap hari dengan komposisi dua puluh persen konsep dan delapan puluh persen praktik,” ujar Angga. Melalui kesempatan tersebut, beliau menyampaikan materi yang merupakan implementasi pada dunia industri dan sebagian besar mengacu pada pelajaran yang ada di tingkat SMK khususnya Program Keahlian TKJ.

Lebih lanjut Angga menjelaskan, pelatihan kali pertamanya di Batam bersama Team IT Network System Administration Indonesia, Nasohi Ciptandani, secara spesifik memberikan materi tentang konfigurasi sistem jaringan menggunakan Cisco, Administrasi System Server menggunakan Windows Server dan Linux Debian. “…untuk kegiatan pelatihan di Batam ini adalah pertama kali. Tetapi sebelumnya hal yang sama pernah dilakukan di beberapa daerah lain di Indonesia, diantaranya, Palangkaraya, Aceh, Indramayu, Malang dan Solo,” tambahnya.

Melalui pelatihan ini, para peserta memberikan respon positif dan bisa dikatakan memenuhi target karena mereka mengikuti dengan baik keseluruhan materi yang disampaikan bahkan terpancing rasa penasarannya untuk mengetahui lebih banyak lagi tentang bidang IT Network System (Cisco) dan System Server Administration (Windows Server & Linux Debian Server). “…dari seluruh kegiatan pelatihan yang saya lakukan di daerah, targetnya yaitu adanya peningkatan kompetensi pada bidang jaringan komputer sehingga tidak terjadi gap kemampuan penguasaan kompetensi tersebut antara SDM di berbagai daerah di Indonesia,” pungkas Angga. (Direktorat Hms & Pro)