Berita

DOSEN SISTEM INFORMASI BERBAGI ILMU SEBAGAI NARASUMBER PADA WEBINAR NASIONAL

BANDUNG, UNIKOM – Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Sekolah Tinggi Teknologi Texmaco Subang melaksanakan Webinar Nasional dengan tema “Sinergi Penelitian dalam Pengembangan Inovasi Teknologi Terapan (SIPINTER)”. Salah satu Dosen Universitas Komputer Indonesia (Unikom) Bandung Ferry Stephanus Suwita., S.Kom., MT. menjadi narasumber pada Webinar Nasional tersebut yang dilakukan secara daring melalui zoom meeting pada Sabtu, 19 Februari 2022.

Webinar ini dilaksanakan secara rutin setiap akhir semester Ganjil/Genap. Hasil yang diharapkan dari kegiatan ini adalah peningkatan sinergitas dan wawasan bagi akademisi dan praktisi dalam upaya mengembangkan inovasi penelitian terutamanya pada bidang teknologi terapan (applied technology). Terlibat dalam webinar nasional tersebut antaralain Akademisi dari perguruan tinggi neger maupun swasta, peneliti atau pengelola Lembaga riset, praktisi dari dunia usaha dan dunia industri (DUDI), masyarakat umum dan organisasi kemasyarakatan, LSM, NGO.

Ferry Stephanus Suwita., S.Kom., MT. Pada kegiatan tersebut berbagi pengalaman tentang Inovasi pada Perkembangan Technology Stack dan Pemanfaatannya bagi akademisi dan penelitian. Pemilihan tema tersebut dilatar belakangi dari perkembangan Industry 4.0 dan Society 5.0 dimana semua hal tersebut didukung oleh teknologi informasi yang ter-update. Hasil akhir dari materi yang disampaikan adalah memberikan gambaran beberapa technology stack seperti Full Stack, MEAN, MERN, MEVN mempengaruhi perkembangan teknologi di dunia developer untuk mengembangkan suatu layanan, baik berupa layanan IaaS, PaaS dan SaaS. Tidak hanya itu, ada juga pembahasan tentang perkembangan software development life cycle yang dapat diimplementasikan dalam penelitian, seperti agile method. Ada juga teknologi yang dapat membantu dalam melakukan penelitian seperti Artificial Intelligence dan Machine Learning.

Ferry mengatakan “saya sangat bersyukur diundang untuk berbagi pengalaman di Webinar Nasional tersebut, karena saya memiliki kesempatan untuk terus belajar mengenai perkembangan teknologi dan mendapatkan ilmu baru dari pemateri yang lain pada Webinar tersebut. Semoga seluruh peserta dalam webinar nasional tersebut mendapatkan banyak sekali ilmu dan inspirasi, juga mendorong adanya inovasi-inovasi dari bidang teknologi yang dapat bermanfaat bagi seluruh masyarakat.”tutur Ferry

Webinar Nasional tersebut akan memberikan pemahaman tentang pentingnya sinergi dalam melaksanakan penelitian untuk menghasilkan produk yang berkualitas, meningkatkan minat dan kerjasama dalam melaksanakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dan menambah wawasan dalam mengembangkan teknologi terapan yang inovatif dan unggul. (Direktorat Hms & Pro)